Kampung Pancasila, Wujud Harmoni Nilai Kebangsaan

Bengkalis (Riau), LPC
Babinsa Koramil 06/Merbau Kodim 0303/Bengkalis, Pratu Roihan Sinaloan, melaksanakan komunikasi sosial (komsos) dengan warga di Kampung Pancasila, Kelurahan Teluk Belitung, Kecamatan Merbau, Kabupaten Kepulauan Meranti.
Kegiatan ini bertujuan memberikan pemahaman mendalam mengenai nilai-nilai Pancasila dan pentingnya penerapan dalam kehidupan sehari-hari.
Pratu Roihan menegaskan pentingnya pemahaman Pancasila bagi masyarakat. Menurutnya, nilai-nilai luhur dalam Pancasila dapat menjadi pedoman dalam menjaga kerukunan dan membangun keharmonisan antarwarga.
“Kegiatan ini bukan hanya sekadar sosialisasi, tetapi juga mengajak masyarakat untuk benar-benar mengamalkan nilai-nilai Pancasila, seperti gotong royong, toleransi, dan cinta damai,” ungkap Pratu Roihan.
Selain memberikan pemahaman Pancasila, Babinsa juga menyampaikan himbauan terkait kebersihan lingkungan.
“Lingkungan yang bersih mencerminkan nilai gotong royong dan rasa peduli terhadap sesama. Kami ingin warga terus menjaga semangat ini,” ujarnya.
Dalam kegiatan tersebut, Babinsa juga mengapresiasi partisipasi aktif masyarakat dalam menjaga kebersihan dan melestarikan suasana damai di Kampung Pancasila.
Menurutnya, keberhasilan Kampung Pancasila sebagai contoh desa harmonis sangat bergantung pada kerjasama seluruh elemen masyarakat.
“Kami berharap masyarakat semakin semangat untuk menjaga nilai-nilai ini dan menjadikan Kampung Pancasila sebagai inspirasi bagi wilayah lain,” tambah Pratu Roihan.
Kampung Pancasila sendiri telah menjadi simbol penerapan nilai-nilai kebangsaan di Kecamatan Merbau.
Dengan adanya kegiatan yang rutin dilakukan Babinsa, masyarakat diharapkan semakin memahami dan mengamalkan nilai-nilai tersebut dalam keseharian mereka.
“Kampung ini tidak hanya menjadi tempat tinggal, tetapi juga menjadi contoh bagaimana nilai Pancasila hidup di tengah masyarakat,” tutup Pratu Roihan.
Komsos Babinsa Koramil 06/Merbau Perkuat Nilai Pancasila di Tengah Pedagang Pasar
Bengkalis (Riau), LPCBabinsa Koramil 06/Merbau Kodim 0303/Bengkalis, Sert.
Cegah Karhutla, Babinsa Koramil 06/Merbau Himbau Warga Padang Kamal
Bengkalis (Riau), LPCPersonel Koramil 06/Merbau, Pratu Hutagalung dan Pra.
Sah, RA Murniati Pemilik Obyek Tanah Seluas 6.203 M² di Mundam Usai di Eksekusi Pengadilan Dumai
Kota Dumai (Riau), LPCEksekusi pengosongan obyek perkara sebidang tanah y.
Serda Aldo dan Praka Yudi Ajak Warga Desa Mengkirau Cegah Kebakaran Hutan
Bengkalis (Riau), LPCUntuk mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan .
Babinsa Koramil 06/Merbau Ajak Warga Kampung Pancasila Jaga Nilai Kebersamaan
Bengkalis (Riau), LPCBabinsa Koramil 06/Merbau Kodim 0303/Bengkalis, Prat.
Menuntut Haknya, 23 Subkontraktor PT PHR Sampaikan Keluhan ke LAM
Kota Pekanbaru (Riau), LPCPuluhan subkontraktor yang terlibat dalam proye.