Kodim 0320/Dumai Apresiasi Peran Strategis Arhanud dalam Pertahanan Udara

Kota Dumai (Riau), LPC
Penjabat Sementara (Pgs) Komandan Kodim (Dandim) 0320/Dumai, Letkol Arh Muliyadi S.I.P., menyampaikan ucapan selamat dan sukses dalam rangka Dirgahayu Arhanud.
Momentum ini menjadi refleksi atas perjalanan panjang Arhanud (Artileri Pertahanan Udara) dalam menjaga kedaulatan negara, khususnya di bidang pertahanan udara.
"Dirgahayu Arhanud! Kita patut bangga dengan peran strategis Arhanud dalam menjaga wilayah udara kita. Sebagai bagian integral dari TNI AD, Arhanud telah menunjukkan dedikasi luar biasa dalam setiap tugas yang diemban," ungkap Letkol Muliyadi, Minggu (17/11).
Lebih lanjut, Letkol Muliyadi mengapresiasi seluruh prajurit Arhanud atas pengabdian dan semangat mereka dalam menghadapi tantangan yang terus berkembang.
"Tantangan pertahanan udara semakin kompleks di era modern ini, tetapi prajurit Arhanud selalu adaptif dan inovatif. Arhanud semakin solid dan profesional dalam menjalankan tugas-tugas negara," tambahnya.
Dandim juga menekankan pentingnya kolaborasi dan sinergi antara satuan Arhanud dan seluruh komponen TNI lainnya untuk menjaga kedaulatan dan keamanan bangsa.
"Pertahanan udara tidak bisa berdiri sendiri. Kita semua, baik di darat, laut, maupun udara, harus saling mendukung untuk memastikan keamanan nasional," jelasnya.
Selain itu, Letkol Muliyadi berharap agar momentum ini menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk terus mendukung peran TNI, khususnya Arhanud.
"Semoga Dirgahayu Arhanud ini menjadi pemacu semangat generasi muda untuk mencintai tanah air dan memahami pentingnya pertahanan negara," ujarnya.
Semarak HUT ke-80 Korps Brimob Polri, 24 Tim Pelajar Se-Pematangsiantar dan Simalungun Adu Taktik di Turnamen Bola Voli
Pematang Siantar (Sumut), LPCLapangan Kompi 2 Batalyon B Satuan Brimob Po.
Patroli Karhutla Jadi Upaya Babinsa Bangkitkan Kesadaran Masyarakat Tasik Putri Puyu
Bengkalis (Riau), LPCUntuk mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan .
Kampung Pancasila Jadi Contoh Sinergi Babinsa dan Warga Teluk Belitung
Bengkalis (Riau), LPCBabinsa Koramil 06/Merbau, Serda Syahrul Ismail, men.
LSM KOREK RIAU Klarifikasi dan Bantah Pemberitaan Dugaan Korupsi Dana BOS di SMA Negeri Rohul
Rohul (Sumut), LPC Menanggapi pemberitaan yang beredar di sej.
Kilang Pertamina Dumai dan DPPKB Kolaborasi Luncurkan Program TAMASYA
Kota Dumai (Riau), LPC Di tengah meningkatnya partisipasi perempuan .
Satuan Brimob Polda Sumut Gelar 'Minggu Kasih'— Wujud Nyata Brimob Peduli, Hadir dan Mengabdi untuk Masyarakat
Tapsel (Sumut), LPCSebagai bentuk pengabdian tulus dan wujud nyata kepedu.