Satgas Yonif 410/ Alugoro Sambangi Sekolah Perbatasan RI - PNG
Boven Digoel, Lineperistiwa.com
Pos Komando Utama Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 410/Alg terus lakukan terobosan-terobosan dalam rangka meningkatkan minat baca generasi muda di perbatasan melalui mobil pintar perpustakaan keliling yang dipimpin oleh Serda Agus beserta 9 orang anggota dengan cara mendatangai langsung sekolah-sekolah di perbatasan. Kamis (20/01/2022).
SD Inpres Tanah Merah, Distrik Mandobo menjadi lokasi yang disambangi oleh mobil pintar perpustakaan keliling Satgas Yonif 410/Alg
Hal ini merupakan pertama kalinya perpustakaan keliling hadir di sekolah yang berada di daerah tersebut dan inovasi ini disambut antusias oleh para siswa serta para guru disekolah tersebut.
“Sengaja kegiatan ini dilakukan untuk membangun minat baca dan memperkuat wawasan para siswa di SD Inpres Tanah Merah, kegiatan ini merupakan salah satu program unggulan Satgas Yonif 410/Alg guna memberikan sarana ilmu pengetahuan kepada anak-anak diperbatasan yang sudah kami siapkan dari sebelum kami berangkat penugasan dengan mengadakan penggalangan buku baca yang saat ini kami gunakan untuk perpustakaan keliling ini,” ucap Dansatgas Yonif 410/Alg Letkol Inf Suhendro Alim Prayogo, S.Sos, M.H.
“Ada lebih dari 1000 buku yang berada mobil pintar dari Kolakops Rem 174/ATW yang kami sediakan untuk menunjang jalannya kegiatan perpustakaan keliling ini,” tambahnya.
Mewakili Guru Sekolah SD Inpers Tanah Merah Bapak Petrus menyampaikan ucapan terima kasih kepada bapak-bapak TNI dari Satgas Yonif 410/Alg yang telah peduli dengan siswa dan siswi di perbatasan.
“Terima kasih banyak bapak-bapak TNI semoga perpustakaan kelililing bisa terus dilakukan dan bisa singgah kembali ke sekolah kami, saya merasa senang melihat siswa-siswi kami yang sangat antusias dalam membaca buku karena kegiatan ini merupakan sesuatu yang baru di sekolah kami dan semoga dapat meningkatkan prestasi murid-murid kami,” ucapnya. (Pen Yon-Alg/LPC)
Perkuat Sinergi Penegakan Hukum, Kepala Rutan Kelas I Medan Silaturahmi Ke Polrestabes Medan
Medan (Sumut), LPCDalam upaya memperkuat sinergi dan koordinasi antar Apa.
Lapas Pasir Pengaraian Sambut Baik Sinergi Dinas Perkim
Rohul (Riau), LPCDalam rangka mengoptimalkan kualitas pengamanan dan pemb.
Disperindag Rohul Bidang Metrologi Tera Ulang Timbangan dan Ram Sawit Bersertifikat Untuk Mencegah Kecurangan dan Melindungi Konsumen
Rohul (Riau), LPC Dalam rangka mewujudkan tertib ukur serta m.
Peringati HUT Ke 79, Bea Cukai Dumai Apel Khusus dan Ramah Tanah Bea Cukai Dumai
Kota Dumai (Riau), LPCBea Cukai Dumai memperingati Hari Ulang Tahun (HUT).
ANGGOTA DPR RI KOMISI XII IYETH BUSTAMI SAMBANGI PT.KPI DUMAI BERSAMA PERWAKILAN DARI MASYARAKAT TJ.PALAS DUMAI
Kota Dumai (Riau), LPC Agenda kunjungan kerja Anggota Komisi XII DPR.
Sertijab Kapolrestabes Medan dan Dirresnarkoba: Kapolda Sumut Tegaskan Pentingnya Integritas dan Inovasi Kepemimpinan
Medan (Sumut), LPCKapolda Sumatera Utara, Irjen Pol. Whisnu Hermawan Febr.








