Harmoni Energi Ramadan: Koperasi Pekerja Kilang Dumai Gelar Buka Puasa Bersama dan Santunan Anak Yatim

Jumat, 14 Maret 2025

Kota Dumai (Riau), LPC 

Dalam semangat berbagi dan kepedulian di bulan suci Ramadan 1446 H, Perwira (sebutan bagi pekerja Pertamina) yang tergabung dalam Koperasi Jasa Pekerja Putri Tujuh (KJ-PPT) di PT Kilang Pertamina Internasional (PT KPI) Kilang Dumai mengadakan acara buka puasa bersama serta santunan bagi anak-anak Panti Asuhan Hidayatullah Kota Dumai.

Acara ini menjadi momen penuh kebersamaan, menghadirkan kehangatan serta kepedulian dari para pekerja Kilang Dumai kepada anak-anak yatim yang membutuhkan perhatian dan dukungan. Lebih dari sekadar kegiatan berbagi, acara ini juga mempererat silaturahmi antara pekerja, masyarakat, serta pemangku kepentingan, termasuk Dinas Koperasi, UKM, dan Perindustrian Kota Dumai.

Agustiawan selaku Area Manager Communication, Relations, & CSR PT KPI Kilang Dumai, menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata sinergi dan kepedulian yang terus dijaga oleh perusahaan dan para pekerja terhadap lingkungan sekitarnya.

“Ini adalah bukti bahwa kepedulian sosial bukan hanya datang dari perusahaan, tetapi juga dari setiap individu dan komunitas yang ada di dalamnya. Kami ingin terus berkontribusi untuk masyarakat, terutama yang berada di sekitar operasional Kilang Dumai,” ujar Agustiawan dalam keterangannya di Dumai, Kamis (13/3).

Lebih lanjut, Agustiawan menyampaikan bahwa inisiatif ini sejalan dengan nilai-nilai sosial yang diusung oleh Pertamina, yang tidak hanya fokus pada aspek bisnis tetapi juga tanggung jawab sosial kepada masyarakat.

“Perusahaan sangat mengapresiasi inisiatif positif ini. Kontribusi yang diberikan pekerja dan koperasi di Kilang Dumai diharapkan dapat memberikan manfaat luas bagi masyarakat sekitar,” tambahnya.

Acara yang berlangsung pada 9 Maret 2025 di Gedung Pertemuan Jasmin, Komplek Perumahan Pertamina (Komperta) Bukit Datuk, ini juga diisi dengan tausiyah agama dan doa bersama untuk keberkahan bagi Kota Dumai, anak-anak panti asuhan, serta kelancaran operasional Kilang Dumai.

Sebagai wujud kepedulian nyata, KJ-PPT Kilang Pertamina Dumai menyerahkan santunan senilai Rp16.800.000 untuk anak-anak yatim serta bantuan sosial bagi Panti Asuhan Hidayatullah. Bantuan ini diharapkan dapat memberikan dukungan bagi anak-anak dalam meraih masa depan yang lebih cerah.

Apiz Wanda selaku Ketua Koperasi Jasa Pekerja Putri Tujuh Kilang Pertamina Dumai menuturkan bahwa terselenggaranya acara ini merupakan hasil kolaborasi dari seluruh keluarga besar KJ-PPT, PT KPI Kilang Dumai, Koperasi Jasa Wanita Pekerja Patra (KJWP), serta dukungan penuh dari pemangku kepentingan yang ada di Kota Dumai.

“Kami percaya bahwa kebahagiaan sejati terletak pada bagaimana kita berbagi dan peduli terhadap sesama. Anak-anak yatim membutuhkan dukungan dan kasih sayang, dan melalui kegiatan ini, kami ingin mereka merasakan bahwa mereka tidak sendiri,” jelasnya.

Apiz juga memberikan pesan inspiratif kepada anak-anak yang hadir, mengajak mereka untuk tetap optimis dalam mengejar cita-cita.

“Kalian semua adalah generasi penerus bangsa yang memiliki potensi besar. Jangan pernah merasa sendiri atau berkecil hati. Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban dan menghadirkan senyum di wajah kalian,” tambahnya.

Dinas Koperasi, UKM, dan Perindustrian Kota Dumai turut memberikan apresiasi terhadap inisiatif yang dilakukan KJ-PPT Kilang Dumai. Mereka menekankan bahwa koperasi bukan hanya entitas bisnis, tetapi juga memiliki peran sosial yang penting dalam masyarakat.

“Kegiatan ini menunjukkan bahwa koperasi dapat berperan lebih luas, tidak hanya dalam aspek ekonomi, tetapi juga dalam membangun solidaritas sosial. Kami berharap langkah baik ini dapat menjadi inspirasi bagi koperasi lainnya di Kota Dumai,” ujar salah satu perwakilan Dinas Koperasi, UKM, dan Perindustrian Kota Dumai.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semangat kebersamaan dan kepedulian semakin tumbuh, menjadikan Ramadan sebagai momentum untuk berbagi dan memperkuat hubungan sosial di tengah masyarakat.***