Masih Punya Tunggakan Pembayaran, Rekanan Ancam Bongkar Kios di Growong Lor

Selasa, 29 Agustus 2023

Pati (Jateng), Lineperistiwa.com

Carut marut laporan pertanggung jawaban keuangan hasil sewa kios di Desa Growong Lor, Kecamatan Juwana, Kabupaten Pati, Jawa Tengah diduga tidak transparan.

Dari informasi yang diterima, 55 kios yang dibangun diatas lahan milik Desa Growong Lor masih menyisakan polemik, lantaran panitia pembangunan kios belum menyelesaikan tunggakan pembayaran material kepada pihak rekanan.

Kepala Dusun (Kadus), Sekertaris Desa (Sekdes) dan Bayan yang merupakan panitia pembangunan kios mengelak masih punya tunggakan kepada pihak rekanan saat di konfirmasi wartawan media ini.

"Kalau masalah pembayaran tergantung Kades, karena semua sudah diserahkan ke Kades dan masih menunggu pembayaran dari penyewa kios, karena belum ada yang bayar, saya cuma membantu," Kata Bayan Sutiyo selaku panitia pembangunan kios belum lama ini.

Ditempat yang sama, Kadus Growong Lor akan berupaya mencari solusi agar permasalahan tersebut segera bisa di selesaikan baik-baik.

"Kita akan mencari solusi terbaik, agar permasalahan ini segera terselesaikan, karena kita tahu masih ada tunggakan pembayaran dengan pihak rekanan." Ujar Kadus.

Sementara Rohman Azis alias Bagong selaku pelaksana proyek kepada wartawan mengaku pihak panitia masih punya tanggungan material yang belum dibayarkan padahal pekerjaan sudah diselesaikan.

"Masih sekitar 18 juta dan pak Bayan juga mengetahuinya, karena ada catapptanya, kekurangan itu termasuk pengerjaan kamar mandi, pengecoran sepan 19 ruko deket mushola ke utara." Ungkap Aziz

Tak hanya itu, Azis akan mengambil langkah ekstrim jika haknya tidak segera di bayarkan," Akan saya bongkar jika hak saya tidak segera dibayarkan." Tegasnya.
(***Suf)