Rohul (Riau), LPC
Sebagai bentuk perhatian dan kepedulian, ketua RMRB (Rumpun masyarakat Riau bersatu) Akhiruddin,bersama humas,Elisman purba,beserrta anggota, melaksankan anjangsana menjenguk anggotanya, Tuahta kaceribu yang sedang dirawat di rumah , di pondok perumahan perkebunan sei intan ,desa kembang Damai ,Pagaran Tapah Darussalam,Kabupaten Rokan Hulu (RoHul) sabtu (8 /11/2025)
Kehadiran ketua ini didampingi oleh Humas RMRB (Rumpun masyarakat Riau bersatu) dan beberapa rekanan, yang bersimpati , serta satu, orang Tabib tradisional dari ujung baru, yang juga membantu untuk kesembuhan Tuahta.
Akhiruddin ,mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan wujud kepedulian sosial kepada anggota, sekaligus menjalin hubungan silaturahmi dan kebersamaan antarr anggota dan ketua.
“Saya bersama anggota segenap keluarga besar Rumpun masyarakat Riau bersatu,mendoakan agar anggota kami Tuahta segera sembuh dan dapat beraktfitas seperti sedia kala.” tegasnya.
Dirinya menambahkan bahwa apa yang dilakukan sebelumnya ,juga kunjungi anak dari anggota RMRB ,anak dari j Ermisa mengalami sakit mengeluarkan darah dari hidung dirawat di RSUD Rokan Hulu (RoHul) saat ini sudah kembali kerumah,sebagai bentuk dukungan moril dan wujud kepedulian serta kebersamaan baik dalam pelaksanaan kegiatan maupun dalam hubungan kekeluargaan.” Jadi kita mulai lembaran baru apabila ada anggota sakit keras kita kunjungi dan berikan motivasi agar cepat sembuh,”ujar, Achiruddin
Sementara itu anggota yang sakit Kaceribu,menyampaikan terima kasih kepada ketua RMRB dan Humas ,saat ditengah kesibukannya disempatkan untuk menjenguk. Kunjungan yang dilakukan menambah semangatnya untuk sembuh Tuahta Kaceribu.
“Mohon doanya dari ketua dan anggota agar saya diberi kesembuhan dan bisa beraktivitas kembali,” jelas, Kaceribu.(***Basrifal)