Kanal

Media Kesatuan Bangsa RPC dan LPC Berikan Cenderamata Kepada Jaksa Priandi Firdaus SH MH

 

Kota Dumai, Lineperistiwa.com

PT Media Kesatuan Bangsa (MKB) yang menaungi media online riauperistiwa.com dan lineperistiwa.com melalui Pimpinan Perusahaan Zainal Arifin memberikan cenderamata berupa plakat sebagai kenang-kenangan dan tanda terima kasih kepada Jaksa Priandi Firdaus SH MH (Selasa, 09/11/2021) sore.

Jaksa Priandi Firdaus SH MH yang telah bertugas selama 2 tahun lebih di Kejaksaan Negeri Dumai telah menjalin hubungan kemitraan yang baik kepada rekan-rekan media Kota Dumai khususnya kepada PT MKB.

Hal ini disampaikan langsung oleh pimpinan perusahaan media MKB Zainal Arifin didampingi pimpinan redaksi lineperistiwa.com Syafriwan Nasution saat memberikan cenderamata/ plakat kepada Priandi Firdaus di posko bersama jalan Janur Kuning kelurahan Jaya Mukti kecamatan Dumai Timur.

"Kami mengucapkan ribuan terimakasih kepada pak Andi (panggilan akrab Priandi Firdaus.red) atas dukungan dan kerjasamanya dengan menjalin kemitraan selama ini. Selamat atas promosi jabatan yang baru sebagai Kasubagbin di Kejaksaan Negeri Bintan Provinsi Kepulauan Riau. Promosi jabatan tersebut tentunya atas hasil kerja keras pak Andi selama ini dan juga sebagai bentuk apresiasi dari institusi Adhyaksa. Harapan kami promosi jabatan ini sebagai tanda kesuksesan untuk masa mendatang", sebut Zainal Arifin.

Dikesempatan yang sama, Jaksa Priandi usai menerima cenderamata/ plakat juga mengucapkan terimakasih kepada rekan-rekan media  khususnya riauperistiwa.com dan lineperistiwa.com dibawah naungan PT MKB.

"Terima kasih banyak buat Bang Zainal, Bang Iwan, Bang Bayu, Bang David, Didin dan juga Bang Hendri (pantauriau.com) atas apresiasi dan dukungan serta nasehat yang diberikan selama saya bertugas di Dumai. Semoga kemitraan yang dijalin selama ini tetap terjaga meski saya tidak lagi bertugas di Dumai. Saya berharap komunikasi kita tetap terus berjalan dan bisa ketemu lagi di lain waktu dan kesempatan yang lain", ungkap Andi terharu. (***LPC)

Ikuti Terus Riaupower

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER